Selamat Datang di
Program Studi Ilmu Tanah

Mataram, 9 September 2024 — Program Studi Ilmu Tanah, Fakultas Pertanian, Universitas Mataram, telah berhasil menyelenggarakan kuliah umum bertajuk “Ground Water Management for Sustainable Crop Production in The Tropical Dryland” yang disampaikan oleh Dr. Gunnar Kirchhof dari The University of Queensland, Australia. Acara ini berlangsung di Aula Fakultas Pertanian dan menghadirkan Prof. Ir. Suwardji, M.App.Sc., Ph.D., sebagai moderator.

Dr. Gunnar Kirchhof, seorang ahli dalam manajemen air tanah dan water balance model, berbagi wawasan penting mengenai strategi pemanfaatan air tanah yang efisien untuk pertanian berkelanjutan, termasuk di lahan kering tropis. Dalam paparannya, Dr. Kirchhof menyoroti tantangan dan peluang yang dihadapi oleh petani di daerah tropis, khususnya dalam mengelola sumber daya air yang terbatas untuk mendukung pertumbuhan tanaman dan menjaga keberlanjutan produksi pangan.

Acara ini dihadiri oleh para dosen, mahasiswa, peneliti, serta pemangku kepentingan di bidang pertanian yang antusias mendalami topik ini. Interaksi antara peserta dan pembicara menunjukkan minat tinggi pada solusi inovatif untuk mengatasi masalah air di lahan kering, mulai dari teknologi irigasi hemat air hingga penerapan model keseimbangan air yang dirancang untuk kondisi spesifik daerah tropis.

Prof. Suwardji, dalam perannya sebagai moderator, mengapresiasi paparan Dr. Kirchhof dan menekankan pentingnya kerjasama internasional dalam penelitian serta pengembangan ilmu manajemen air tanah. “Kehadiran Dr. Kirchhof memberikan perspektif baru yang sangat dibutuhkan untuk mengembangkan solusi berkelanjutan di bidang pertanian di Indonesia,” ujarnya.

Kuliah umum ini diharapkan dapat memicu kolaborasi lanjutan antara Universitas Mataram dan The University of Queensland serta meningkatkan pemahaman tentang penerapan teknologi dan praktik terbaik dalam manajemen air untuk mendukung ketahanan pangan di lahan kering.